
Saat ini kegiatan usaha atau berbisnis dengan cara jualan sudah memiliki berbagai metode. Salah satu metode yang sering digunakan adalah berjualan secara online.
Tidak terkecuali pada media sosial Instagram, untuk menjalaninya tentu harus mengetahui kiat sukses jualan di instagram terlebih dulu.
Nah pada kesempatan kali ini, saya akan coba memberikan beberapa tips jualan di instagram. Tips ini memfokuskan bagaimana caranya agar bisnis jualan online kamu di Instagram bisa berkembang dan pastinya sukses.
Seperti yang sudah saya katakan di awal tadi, untuk kesempatan kali ini akan ada beberapa kiat sukses jualan online di Instagram.
Tentunya kiat atau strategi yang akan dibahas ini merupakan suatu hal yang mendasar pada suatu kegiatan bisnis berjualan suatu produk di aplikasi media sosial Instagram.
Penasaran dengan strategi tersebut? Yuuk langsung saja simak beberapa poin uraian di bawah ini:
Kiat atau taktik dalam berjualan online di Instagram yang pertama adalah membuat tampilan pada akun profil terkesan menarik. Mengapa demikian? Ini karena setiap calon konsumen yang ingin membeli produk kamu maka akan terlebih dulu melihat profil.
Maka dari itu, buatlah konsep semenarik mungkin pada tampilan profil akun Intagram kamu. Contohnya dengan menyusun highlight story berdasarkan kategori produk.
Kamu bisa memperbanyak jumlah followers pada akun jualan Instagram kamu. Baik menggunakan jasa menjual dan kemudian beli followers maupun dengan cara manual. Yang contohnya membagikan dan follow akun Instagram bisnis milik kamu mulai dari kerabat hingga saudara.
Kamu harus aktif membuat postingan pada fitur “Reels” video dan juga pada “Instastory“. Tentunya dengan konten suatu produk yang kamu jual. Buat konten tersebut semenarik mungkin, agar calon konsumen bisa tertarik dan membelinya.
Jika kamu memiliki situs web atau blog pribadi tentang produk dan toko online kamu. Maka kamu bisa mencantumkan link situs web tersebut di menu “Edit Profil” kemudian tambahkan link situs web dibagian kolom “Bio” agar nampak dan terbaca di profil nantinya.
Beri caption atau keterangan dalam suatu postingan, baik postingan tersebut berupa foto maupun berupa video. Usahakan untuk mencantumkan caption yang menarik untuk di baca oleh seluruh pengguna Instagram. Contohnya seperti “Kamu tau apa yang menjadi kebanggaan kami? Yaitu kepuasan kamu”.
Selanjutnya kamu harus selalu memperhatikan kualitas foto yang akan kamu upload di Instagram. Karena beberapa foto jika di-upload ke Instagram, maka biasanya kualitas dari foto akan menurun. Dengan begitu, kamu harus selalu memperhatikan kualitas foto produk yang akan kamu upload.
Untuk mengaktifkan fitur belanja pada akun Instagram, kamu harus mengubah akun Instagram menjadi akun bisnis. Setelah itu sambungkan atau hubungkan dengan akun Facebook beserta katalognya. Hubungkan juga akun Instagram dengan website jual online yang kamu miliki dan verifikasi domainnya.
Kamu dapat membuat ulang akun Instagram yang baru dan kemudian jadikan sebagai akun bisnis. Yang mana akun bisnis ini biasa digunakan oleh pelaku bisnis jualan online di Instagram. Kelebihan dari akun bisnis ini adalah calon konsumen dapat menghubungi seller melalui telepon, alamat e-mail yang tertera.
Untuk pengoptimasian akun bisnis Instagram hingga mendapatkan badge checklist atau centang biru. Kamu harus memaksimalkan banyak followers pada akun tersebut. Jika followers sudah mencapai 10.000 maka selanjutnya kamu bisa dengan mudah mendapatkan centang biru pada akun.
Dengan konsistensi yang tinggi, terutama pada kegiatan posting konten yang menarik. Maka ini bisa meningkatkan peluang produk kamu untuk diketahui oleh orang banyak karena biasa muncul pada fitur “Explore”
Kiat sukses jualan di instagram selanjutnya yaitu kamu bisa memanfaatkan fitur promosi yang terdapat di Instagram. Contohnya dengan mempromosikannya saat sedang livestreaming di Instagram kemudian fitur “Reels” “Hashtag” dan lainnya.
Jika kamu memiliki teman yang akun Instagramnya cukup populer, coba hubungi dan minta untuk mebuat suatu kolaborasi. Tentu kolaborasi antara teman kamu tersebut dengan beberapa produk yang kamu jual. Ini bertujuan untuk mempopulerkan akun bisnis serta produk yang dijual.
Hampir sama dengan strategi di atas sebelumnya, namun kamu harus mengeluarkan uang lebih untuk membayar jasa promote ini. Karena jasa ini biasanya dilakukan oleh selebgram atau akun yang memiliki followers yang banyak.
Kamu bisa melakukan endorse dengan membayar uang sesuai kesepakatan di awal maupun melakukan barter atau menukarkan produk. Lebih baik untuk membayar dengan barter produk, agar produk kamu bisa lebih diakui.
Lakukan pengiklanan akun Instagram toko online kamu tersebut pada beberapa akun media sosial lainnya. Contohnya dengan mengiklankan produk serta tokonya melalui media sosial Facebook.
Usahakan untuk merespon pembeli atau pelanggan secepat mungkin. Ini bertujuan agar konsumen bisa merasa dihargai dan diperhatikan saat ingin berbelanja.
Jika kamu sudah mendapatkan beberapa pelanggan, jangan lupa screenshot percakapan kamu dengan pelanggan tersebut. Untuk kemudian di-upload pada Instastory sebagai bentuk produk dan toko kamu sudah terpercaya.
Cukup dengan melakukan pembayaran melalui transfer rekening bank milik kamu pribadi. Karena pada dasarnya, setiap pembeli tidak ingin merasa repot saat proses pembelian dan pembayaran.
Namun kamu juga harus memperhatikan beberapa hal yang membuat jualan di instagram menjadi tidak laku bahkan tidak dilirik oleh konsumen sama sekali. Silahkan simak beberapa poin berikut ini:
Faktor atau hal yang membuat jualan kamu tidak laku di Instagram bisa di karenakan akun bisnis kamu sudah lama tidak update. Atau sudah tidak beroperasi lagi, sehingga konsumen akan mengacuhkan.
Layanan yang kamu berikan pada pelanggan kurang memuaskan. Ini bisa terjadi pada saat seorang pembeli akan melakukan pembelian namun respon yang didapat kurang memuaskan.
Salah satu faktor gagalnya bisnis jualan online di Instagram yaitu dengan pelayanan yang tidak ramah. Contohnya seperti membalas chat pembeli namun tanpa memberikan ucapan selamat datang atau salam.
Foto dan video yang kamu upload di fitur “Feed” tidak menarik. Dengan begitu, tidak aneh jika banyak orang yang mengacuhkan feed tersebut.
Kemudian harga dari produk yang kamu jual tidak masuk akal atau tidak sesuai dengan harga pasaran. Hal ini yang membuat jualan di Instagram menjadi sepi pembeli dan tidak laku.
Lalu tidak terdapat highlight dari testimoni pelannggan. Seperti yang sudah saya jelaskan di atas tadi, bahwa testimoni ini bentuk pembuktian bahwa toko dan produk kamu terpercaya.
Dan yang terakhir adalah sulit atau susahnya metode pembayaran pada saat melakukan transaksi pembelian dan pembayaran. Maka dari itu, janganlah membuat mekanisme transaksi menjadi rumit.
Demikian pembahasan serta uraian yang dapat saya sampaikan seputar kiat sukses jualan di instagram. Semoga dengan uraian dan penjelasan di atas tadi dapat membantu kamu sebagai seorang seller atau penjual di media sosial Instagram. Jangan lupa share atau bagikan artikel ini ya.. Terima kasih.